Pekan lalu Liga Italia seri-A menunda semua pertandingan pada giornata 33 karena meninggalnya pemain Livorno, Piermario Morosini ketika bermain melawan Pescara di ajang Seri-B akibat serangan jantung. Kini pertandingan tersebut akan dimainkan pada pertengahan pekan ini di hari Rabu dan Kamis.
Pada giornata 34 kali ini Milan akan menjamu Bologna di San Siro. Masa "istirahat" selama sepekan tersebut tentunya sangat berguna bagi para pemain Milan yang kelelahan dan bagi pemain yang cedera untuk bisa memulihkan keadaannya. Beberapa pemain yang cedera, sudah kembali berlatih. Abate, van Bommel, Ambrosini sudah siap bermain pada pertandingan ini, sementara Thiago Silva, Kevin-Prince Boateng, dan Alexandre Pato kondisinya semakin membaik dan kemungkinan sudah disiapkan dalam pertandingan tunda di pertengahan pekan melawan Genoa.
Pada pertandingan kali ini dan 5 pertandingan sisa, Milan harus bisa meraup poin penuh karena selisih satu poin dengan Juventus, tidak bisa dianggap remeh dan Milan harus secepatnya kembali berada di puncak klasmen sampai akhir kompetisi.
Perkiraan Line-up:
Formasi 4-3-1-2: Abbiati; Abate,Nesta, Yepes, Antonini; Nocerino,van Bommel, Muntari; Seedorf; Ibrahimovic, Robinho.
Cadangan: Amelia, Mexes, Bonera, Gattuso, Maxi Lopez, Cassano, El Shaarawy.
Cedera: Pemain Cedera